Kapolda Jambi : Sukses Pembangunan Olahraga Butuh Dorongan Bersama!

    Kapolda Jambi : Sukses Pembangunan Olahraga Butuh Dorongan Bersama!
    foto: Humas Polda Jambi

    JAMBI - Kapolda Jambi Inspektur Jenderal Rusdi Hartono memimpin Upacara Memperingati Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) ke-40 Tahun 2023, di Lapangan Hitam Mapolda Jambi, Sabtu (9/9)

    Turut hadir antara lain Wakapolda Jambi Brigjen Yudawan Roswinarso, Irwasda Polda Jambi Kombes Janus Parlindungan Siregar, Karoops Kombes Yudo Nugroho Sugianto dan sejumlah PJU Polda Jambi

    "Peringatan Hari Olahraga Nasional ini turut melibatkan masyarakat banyak. Dan disemarakkan secara luas di seluruh provinsi, kabupaten dan kota dalam menjalankan Amanat Undang-undang Keolahragaan Nomor 11 Tahun 2022, " ujar Kapolda Rusdi Hartono.

    Disampaikan Rusdi, untuk menggapai sukses pembangunan olahraga memerlukan semangat bersama dan sinergi dari berbagai banyak pihak. Mulai dari tingkat kementerian, dan lembaga pemerintah terkait di provinsi dan kabupaten kota. Termasuk dukungan masyarakat dan sponsor dari dunia usaha.

    "Semoga bersama-sama kita bisa mendukung kesuksesan pembangunan olahraga untuk mengadirkan Indonesia yang berprestasi tinggi dan Indonesia yang sejahtera, ” papar kapolda.(IS/put)

    jambi polda jambi kapolda jambi irjen pol rusdi hartono
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Malam Puncak Kenduri Swarnabhumi di Merangin...

    Artikel Berikutnya

    Meriahkan Haornas ke-40, Polda Jambi Gelar...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Ketua dan Pengurus Garda SPOK Tanah Sepenggal Alihkan Dukungan ke 01 Dedy-Dayat
    Jumiwan Aguza Gelar Konsolidasi Dengan Korwil, Korcam, dan Kordes se-Kabupaten Bungo
    Lagu Khas Kampanye Monadi - Murison Makin Fasih Dinyanyikan Warga Air Hangat Timur
    Ketua dan Pengurus Garda SPOK Tanah Sepenggal Alihkan Dukungan ke 01 Dedy-Dayat
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'

    Tags