Kawal Pilkada Damai, Ditsamapta Polda Jambi Intesifkan Patroli

    Kawal Pilkada Damai, Ditsamapta Polda Jambi Intesifkan Patroli

    JAMBI - Dalam rangka mendukung keamanan dan kelancaran pelaksanaan Operasi Mantap Praja Siginjai 2024, Direktorat Samapta Polda Jambi melaksanakan patroli intensif di berbagai lokasi strategis, Kamis (12/9).

    Patroli tersebut dipimpin oleh Kasi Nego Kompol Martinus Chan, didampingi oleh Kanit 1 Sinego AKP Ramadanel dan Danton 1 Kompi 3 Ipda Nurdin Salomo Pasaribu. Kegiatan patroli ini melibatkan total 16 personel yang hadir lengkap tanpa kekurangan.

    Patroli ini mencakup beberapa lokasi penting, antara lain Kantor Bawaslu Provinsi Jambi, KPU Provinsi Jambi, kediaman calon gubernur dan calon wakil gubernur Jambi, serta Hotel BW Luxury Jambi.

    Tujuan utama dari patroli ini adalah untuk memastikan keamanan dan mencegah potensi gangguan yang dapat mempengaruhi pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.

    Dalam laporannya Kasubsatgas Pam Objek Penting Lain memastikan bahwa seluruh kegiatan patroli berjalan dengan baik dan sesuai rencana. Dokumentasi kegiatan patroli juga telah dilampirkan untuk arsip dan tindak lanjut lebih lanjut.

    Dengan adanya patroli ini, diharapkan situasi tetap kondusif dan pelaksanaan Pilkada Serentak dapat berjalan dengan aman dan lancar.(IS/hum)

    polda jambi ditsamapta pilkada patroli
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Mutasi Pejabat Kembali Bergulir di Polda...

    Artikel Berikutnya

    Pemkab Merangin Raih Penghargaa Pergerakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Monadi - Murison Akan Perjuangkan Kesejahteraan Perangkat Desa, NIPD akan Diterbitkan
    Film Pendek dan Animasi Karya Siswa SMK Budi Luhur Siap Menghiasi Layar Bioskop dalam Rilis Perdana!
    Kampanye Akbar Haris – Sani Dihadiri Tiga Mantan Gubernur Jambi dan Anggota DPR RI
    Polda Jambi Tetapkan Rully P Tersangka Penggelapan Minyak Kotor PT KAS
    Politisi Perindo Hendri Novriza & Buya Taspari Alihkan Dukungan Ke-01 Dedy-Dayat

    Tags