Pj Bupati Merangin Ikuti Rapat Akhir Rencana Tata Ruang di Jambi

    Pj Bupati Merangin Ikuti Rapat Akhir Rencana Tata Ruang di Jambi

    MERANGIN -   Pj Bupati Merangin H Mukti bersama Ketua DPRD Merangin Herman Effendi dan Kadis PU Zulhifni, mengikuti rapat akhir fasilitasi Rencana Tata Ruang (RTR) daerah Provinsi Jambi 2023, di sebuah hotel berbintang di Kota Jambi, Senin (27/11).

    Rapat yang dibuka Sekda Provinsi Jambi H Sudirman tersebut, mengambil tema ‘’Sinergitas yang Inklusif dalam Penyusunan Rencana Detail Tata Ruang Guna Meningkatkan Investasi di Provinsi Jambi tahun 2023’’.

    ‘’Ahlamdulillah rapat berlangsung lancar. Untuk Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Wilayah Perencanaan (WP) Kabupaten Merangin juga sudah kita paparkan, ’’ ujar H Mukti.

    Dijelaskan H Mukti, RDTR-WP Kabupaten Merangin ada di lima Pusat Kegiatan Lingkungan (PKL) yaitu, Perkotaan Bangko, Perkotaan Sungai Manau, Perkotaan Pamenang, Perkotaan Rantau Panjang Kecamatan Tabir dan Perkotaan Lembah Masurai.

    Diterangkan Mukti, penyelenggaraan penataan ruang bertujuan untuk mewujudkan ruang wilayah nasional yang aman, nyaman produktif dan berkelanjutan untuk kemakmuran rakyat.

    Tampah hadir, Kepala kantor wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kantor Wilayah BPN Provinsi Jambi Agustin Iterson, Kepala Bidang Penataan dan Pemberdayaan Kanwil BPN Provinsi Jambi Agung Arbianto.

    Hadir secara virtual pada rapat yang berlangsung khidmat dan diikuti para kepada daerah se-Provinsi Jambi berikut instansi terkaitnya itu, Direktur Bina Perencana Tata Ruang Daerah Wilayah I Pelopor.

    Rapat tersebut menghadirkan narasumber, Kepala Badan Perencana Pembangunan Daerah Provinsi Jambi Syamsul Bahri dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Provinsi Jambi Dian Martiyosa.

    Terkait RDTR-WP Kabupaten Merangin, Mukti pada Selasa (14/11) lalu juga telah memaparkannya di Kementerian ATR/BPN di Jakarta bersama Direktorat Jenderal Tata Ruang Kementerian ATR/BPN Gibriel Triwibawa dan Direktur Bina Perencanaan Tata Ruang Daerah Wilayah I Pelopor. (IS/kom)

    merangin jambi h mukti rtr
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Junedi Singarimbun Hadiri Syukuran Peresmian...

    Artikel Berikutnya

    H Mukti Pimpin Apel Kebangsaan dan Deklarasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Pemuda Sungai Arang Difitnah Media Pendukung Jumiwan-Maidani Hadang Pendukungnya, Faktanya Tidak Ada
    Sudirman Apresiasi Kinerja Pelayanan Para Medis di Jambi
    Tanpa Dibayar, Puluhan Ribu Masyarakat Hadiri Kampanye Akbar Dedy-Dayat
    Ada Upaya Penghadangan di Sungai Arang, Pendukung JADI Terpaksa Jalan Hauling Untuk Menyaksikan Kampanye Akbar
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Tags