Presiden Jokowi Dapati Inflasi di Jambi Terkendali

    Presiden Jokowi Dapati Inflasi di Jambi Terkendali
    istimewa

    JAMBI -  Presiden Jokowi Widodo memastikan inflasi di Jambi cukup terkendali. Fakta tersebut, sebut Jokowi tercermin dari harga berbagai kebutuhan pokok pasca Lebaran Idul Fitri 2023 di Jambi relatif stabil dan terkendali. Baik harga mauupun ketersediaannya di pasar.

    “Saya ingin memastikan bahwa harga-harga masih baik dan justru beberapa komoditi turun. Hanya telur saja yang sedikit naik, ” kata Jokowi kepada wartawan usai meninjau dan berdialog dengan pedagang dan warga pengunjung Pasar Rakyat di kawasan Talang Banjar, Kecamatan Jambi Timur, Kota Jambi, Selasa 916/5).

    Jokowi didampingi Gubernur Jambi Al Haris dan Walikota Jambi Syarif Fasha menekankan, pentingnya terus menerus melakukan pemantauan dan pengendalian inflasi. Menurutnya turunnya harga-harga kebutuhan pokok masyarakat, menandakan inflasi juga turun dan terkendali.

    Menurut Jokowi tinggi rendahnya tingkat inflasi sangat memengaruhi daya beli rakyat. Sebab itu dia telah memerintahkan kepada gubernur, walikota dan bupati untuk terus memantau. Termasuk proaktif membantu kelancaran arus kebutuhan pokok dari sentra produksi ke pasar.

    “Menjadi penting, apapun itu, inflasi memengaruhi daya beli rakyat. Sata telah memerintahkan kepada gubernur, walikota dan bupati untuk memantau, dan membantu dengan menggunakan APBD untuk mewujudkan kelancaran transportasi dari daerah produksi ke pasar, ” kata Jokowi.

    Terlihat juga ikut mendampingi Jokowi saat menyambangi Pasar Rakyat Talang Banjar, Selasa itu  antara lain Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi, Kapolda Jambi Inspektur Jenderal Rusdi Hartono, dan beberapa pejabat kementerian Indonesia Bersatu terkait.

    Kedatangan Jokowi mendapat sambutan hangat dan riuh dari pedagang dan warga yang memadati Pasar Rakyat Talang Banjar, Kota Jambi, Selasa pagi itu. Jokowi saat berkeliling dalam pasar, juga menghibur warga dengan membagikan baju kaos.(IS/kom)

    jambi presiden joko widodo pasar rakyat harga
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Mendarat di Jambi, Dengan Dua Tangan Presiden...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Mashuri Ajak Warga Merangin Siap...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Hendri Kampai: Menelusuri Dunia Search Engine Optimization (SEO)
    Pjs Wako Tema Wisman Sampaikan Pengantar Raperda APBD Tahun Anggaran 2025 Kota Sungai Penuh
    Antisipasi Banjir, Tiga Jembatan Kumun Debai Dibangun
    Hendri Kampai: CDN Ajaib, Misi Kilat Informasi dari Pusat ke Pelosok Negeri
    Atasi Dampak Banjir, 3 Jembatan Penghubung desa Muara Jaya-Kumun mudik Dibangun

    Tags